Paket Wisata Labuan Bajo 4 Hari 3 Malam

Pick Up

Bandara Labuan Bajo

Durasi

4D3N

Destinasi

Labuan Bajo Pulau Komodo

Harga

Mulai 3,900,000

Tour Code

MK4DKMD

Akomodasi

1 malam kapal + 2 malam hotel

Itinerary

Paket Wisata Labuan Bajo 4 Hari 3 Malam

Itineray Paket Wisata Labuan Bajo 4 Hari 3 Malam yang terlengkap dan harga murah tiada tanding. Starting Point jemput di Bandara Labuan Bajo.

Plus menginap di hotel yang baru bernuansa seperti aslinya Santorini di Yunani.

Cocok untuk Family atau bersama teman-teman 4-6 Orang. Booking sekarang ya guys. Kapal Standar Ber-ac Private, tidak digabung dengan tamu lainnya.

Hari 1 : Bandara – Fullday Sailing Komodo Tour (L,D)

Tiba di Bandara Labuan Bajo pagi hari jam 9-10, anda dan rombongan akan disambut oleh perwakilan kami, transfer ke Pelabuhan Labuan Bajo, dan Ramah tamah dengan tim profesional kami lalu persiapan untuk menaiki kapal yang sudah kami siapkan. Kita akan memulai kegiatan Sailing, pertama kita akan mengunjungi Pulau Kelor untuk trekking dengan view yang menawan. Setelah itu dilanjutkan menuju ke Manjerite yang merupakan salah satu spot Snorkeling terbaik di kepulauan Komodo.

Kemudian kita akan melanjutkan Sailing menuju ke Pulau Rinca , yang dimana anda dapat menyaksikan kehidupan Komodo secara langsung , berfoto dengan Komodo untuk posting ke IG anda, kegiatan ini harus ditemani para Ranger (Tour Guide Komodo). Selanjutnya berkunjung ke Pulau Kalong untuk menyaksikan sunset dengan jutaan kelelawar yang terbang diatas langit , sangat unik!. Setelahnya berlayar sampai ke Pulau Padar dan berhenti di Pulau ini untuk beristirahat dan acara bebas.

Hari 2 : Full Day Sailing Komodo Tour – Hotel (B,L)

Morning call pagi harinya, setelah sarapan , memulai perjalanan dengan trekking di Pulau Padar untuk mengejar moment Sunrise. Kemudian menuju ke Long Pink Beach, pantai yang berwarna Pink. Kemudian anda akan diantar menuju ke Manta Point untuk berenang ataupun snorkeling bersama dengan Manta Ray. Setelahnya, anda akan diantar kembali ke Pelabuhan dengan menyempatkan menuju ke Pulau Kanawa. Tiba di Pelabuhan, dengan transportasi darat kami akan antar anda menuju ke hotel. Perjalanan Sailing berakhir dengan kenangan manis bersama kami.

Hari 3 : Labuan Bajo ( B )

Setelah sarapan pagi. Anda akan dijemput oleh tim professional kami untuk memulai tour dengan mengunjungi Goa Batu Cermin. Hingga selesai anda akan diantar menuju ke Dermaga di Utara Labuan Bajo untuk menyeberang ke Pulau Goa Rangko dengan perahu yang sudah kami siapkan. Waktu tempuh penyeberangan kurang lebih 30 menit. Hingga puas beraktifitas di Goa Rangko, Berenang, berphoto, Kita akan kembali ke daratan Labuan Bajo untuk melanjutkan perjalanan menuju Rumah Tenun Labuan Bajo dan Mini Musium Tenun NTT.

Disini anda dapat melihat proses tenun, mempelajari perbedaan-perbedaan kain tenun khas dari berbagai daerah di NTT, berbelanja souvenir khas Flores, dan mencoba Kopi Flores ditengah-tengah sawah. Kemudian dilanjutkan bersantai di Pantai Waecicu. Menjelang sore, kita bergegas menuju Bukit Sylvia untuk menantikan sunset yang apik disini. Setelah itu kita menutup rangkaian perjalanan tour kita hari ini dengan makan malam di Kampung Ujung, Wisata Kuliner pantai Labuan Bajo. Tour selesai. Kita menuju kembali ke hotel.

Hari 4 : Transfer out ke Bandara ( B )

Setelah sarapan pagi, transfer ke Bandara untuk penerbangan kembali ke Kota tercinta anda dengan kenangan manis bersama MK TOURS.

Paket Wisata Labuan Bajo 4 Hari 3 Malam yang lengkap sudah termasuk kapal ber-ac menjelajahi pulau-pulau di Labuan Bajo. Nikmati view yang memukau dan nan indah tak terbatas di lautan ini. Anda tinggal mengatur tiket pesawat sampai ke Labuan Bajo, setibanya biar kami yang mengaturnya untuk anda.

Booking sekarang juga Paket Wisata Labuan Bajo 4 Hari 3 Malam

Harga Tour Per Orang – Twin Sharing Room ( Rupiah 000 )

Paket4 Orang5 Orang6 Orang
AWAWAWA
BWAWAWA

Foto-foto objek Wisata

Pulau Kelor, Pulau Padar, Pink Beach, Pulau Kanawa, Pulau Rinca , Manjerite , Manta Point. Pulau Kalong, Goa Batu Cermin, Goa Rangko, Rumah Tenun, Mini Museum, Bukit Sylvia, Pantai Waecicu, Kampung Ujung Kuliner Lokal
-Akomodasi 1 malam di Kapal + 2 malam di hotel Labuan Bajo
-Deluxe transport Darat ber-AC
-Tiket masuk objek dan wahana wisata
-Pemandu wisata berlisensi Resmi
-Makan sesuai dengan program tour B= Sarapan, L=Makan siang , D=Makan malam
-Snack dan air mineral selama tour
-Tiket pesawat domestik
-Pengeluaran pribadi selama tour
-Tipping guide / driver
-Antigen
  • Harga Berlaku Low Season Sampai 19 Dec 2024
  • Peak Season surcharge ; Natal dan Tahun Baru, Hari Raya Imlek, Hari Raya Lebaran/Idul Fitri, Hari Libur Umum , Long Weekend.
  • Harga dapat berubah-rubah tanpa pemberitahuan dahulu!
  • Secara umum ketentuan kamar setiap hotel adalah 2 orang dalam 1 kamar.
  • Jika ada permintaan 1 kamar ber-3 biasanya hotel menyediakan 1 extrabed.
  • Khusus untuk 1 keluarga atau family biasanya hotel menyediakan family room yang terdapat 3 atau 4 tempat tidur, jika tidak tersedia family room maka kembali pada ketentuan kamar umum yaitu 1 kamar 2 orang ditambah extrabed.
  • Maximum penambahan extrabed pada setiap kamar biasanya hanya diizinkan satu extrabed.
  • Waktu check in setiap hotel biasanya jam 1400pm, waktu check out 1200pm.
  • Batas umur anak adalah 2-11 Tahun
  • Batas umur bayi 1-23 Bulan ( Free of charge )
  • Harga Anak-anak sebagai berikut :
  • +Harga anak dengan bed adalah 75% dari harga dewasa ( dapat berubah-rubah )
  • +Harga anak tanpa bed adalah 50% dari harga dewasa ( dapat berubah-rubah )
Kapal Private Standard + Local Collection + Bintang Flores
Kapal Private Standard + Local Collection + La Cecile

Tour Bisa Berangkat Dari Jakarta , Bandung , Surabaya, Makassar , Semarang , Jogja, Medan, Balikpapan, Pontianak, dan kota lainnya.

Formulir Booking

    booking Now